Cara Menghilangkan Undefined Pada Blog

Tags



Cara Menghilangkan Undefined Pada Blog - Simak artikel berikut!

Bagi anda yang baru mengganti template dan mendapatkan kasus di tampilan blog muncul kata undefined berarti ada yang harus diperbaiki agar kata tersebut hilang dan bisa berjalan dengan baik.

Pengalaman Saya Dipusingkan Oleh Undefined


Beberapa saat yang lalu saya mengganti template blog ini, banyak perbaikan yang saya lakukan hingga memakan waktu beberapa hari. Ketika mencari template pasti anda juga melihat live demo untuk mengetahui bentuk template tersebut sebelum di download. 

Template baru memang ketika di live demo memiliki bentuk yang indah dan menarik untuk digunakan. Namun ketika di download dan dipasang di blog banyak struktur yang berubah dan tidak jarang membuat pusing karena tidak sesuai dengan yang dilihat di demo (maklum gratisan).

Untuk itu perlu banyak perbaikan yang harus dilakukan agar mendapatkan tampilan yang diiginkan. Misalnya template ini ketika saya pasang di blog tidak ada menunya, ternyata kodenya sudah dihapus, kemudian saya cari dengan susah payah dan melalui banyak percobaan ahirnya ketemu dan terpasanglah menu yang saya inginkan, dan banyak lagi perbaikan lainnya.  

Namun saya sangat dipusingkan dengan adanya undefined yang tertera pada postingan, saya cari kodenya untuk diganti atau dihilangkan, tapi tidak kunjung juga ditemukan. Sempat mau bertanya di forum atau group blogger bagaimana menghilangan kata tersebut. 

Seperti biasa sebelum bertanya ke forum atau group saya selalu bertanya terlebih dahulu pada Google (barangkali disana ada jawabnya). Dan ahirnya saya menemukan jawabannya. Mirisnya teryata caranya sangat mudah tanpa harus oprek-oprek HTML dalam hati untung belum tanya ke group. 

Undefined tersebut adalah tanggal yang harus diperbaiki agar terdefinisi bukan undefined. Bagi anda yang belum tahu, caranya adalah sebagai berikut.

Cara Menghilangkan Undefined


1. Masuk ke Blogger anda
2. Masuk ke Setelan > Bahasa dan Pemformatan 
3. Kemudian atur Format Header Tanggal dan Format Timestamp, seperti gambar berikut


Hasilnya seperti berikut 


Kemudian Simpan dan Lihat Blog anda.


Hasilnya akan muncul tanggal artikel tersebut diterbitkan dan undefined yang bikin pusing itu ahirnya hilang dengan cara yang sangat mudah. Intinya yaitu kita atau khususnya saya masih harus lebih banyak belajar lagi tentang blog. Sekian artikel dari saya semoga bermanfaat.

Baca Juga 
9 Manfaat Menjadi Blogger Harus Tahu!
Cara Menulis Artikel Yang Benar dan Menyenangkan

Saling berbagi pengetahuan dengan menulis. Semoga tulisan saya bermanfaat, keep blogging and writing. Kunjungi saya di Google+

8 komentar

Freechip 20k untuk new member yang terdaftar di hari minggu
khusus untuk permainan WM CASINO
dapatkan juga promo menarik lainnya hanya di agens128

jangan lupa di ajak teman teman nya ya guys ... Info Lebih Lanjut Hubungi Contact Kami :
BBM : D8B84EE1 / BBM : AGENS128

This comment has been removed by the author.
This comment has been removed by the author.

Udah pusing2 mikirin ternyata caranya gampang bgt. Makasih tutorial nya

Terima kasih...
Artikelnya sangat bermanfaat...

This comment has been removed by the author.
This comment has been removed by the author.

-Berkomentar dengan sopan
-Jangan sertakan link aktif
EmoticonEmoticon